5 Rekomendasi game memancing terbaik 2020



1. Kail Pancing

Game ini merupakan game memancing terlaris di Play Store dengan mencapai 50 jt unduhan. Gameplay dari game ini sangat mudah untuk di mengerti, kalian cukup menyentuh tombol merah yang ada di layar kalian, dengan menyentuh tombol tersebut kalian bisa melemparkan kailnya ke air dan kalian bisa memancingnya. 

Ada banyak ikan yang bisa kalian peroleh di berbagai macam map, game ini juga mempunyai banyak map yang bisa kalian nikmati. 

Kunjungi: febsroom

2. Fishing Clash

Game ini merupakan salah satu game memancing terbaik. Game ini memiliki banyak mode permainan PvP : tantangan, turnamen dan acara harian yang bisa kalian mainkan, kalian juga bisa memainkan dalam mode offline. 

Ada banyak level yang bisa kalian selesaikan dan di setiap level memiliki ikan yang berbeda beda. Tidak kalah seru dengan game memancing lainnya, game ini memiliki banyak map seperti sungai amazon, sungai nil, sungai kenai dan lain - lain.


3. Ace Fishing : Wild Catch

Game yang di rilis pada 26 Februari 2014 ini masih menjadi salah satu game memancing terbaik di tahun 2020. Game ini memiliki grafik yang realistik dengan gameplay yang mudah di pahami. 

Game ini memiliki banyak level, tidak hanya itu game ini juga mempunyai event yang sangat menarik. Dalam game ini kalian bisa memasang accessory pada tongkat pancing kalian agar lebih kuat. Dalam game ini, kalian bisa bersaing melawan pemain dari seluruh dunia.


4. Fishing Strike

Game buatan NETMARBEL ini menjadi game memancing terbaik di Play Store. Dengan grafik yang bagus dan aksi yang memukau kalian dapat merasakan sensasi memancing yang sesungguhnya. Jelajahi dunia bawah laut dan pilih ikan yang kalian inginkan. 

Dalam game ini kalian bisa menangkap lebih dari 500 jenis ikan di berbagai tempat memancing terbaik di dunia. Yang menarik dalam game ini kalian bisa menjelajahi akuarium kalian dengan menggunakan fitur VR dan AR.


5. Let’s Fish!

Game ini merupakan game memancing dengan grafik yang realistik. Game ini mempunyai mode offline dan online. Pada game ini kalian bisa memainkan mode PvP : duel, peringkat dan turnamen.

Game ini memiliki 60 lokasi menarik seperti Rio Negro, Alaska, dan lain – lain. Kalian harus menemukan alat pancing yang tepat untuk memancing di lokasi yang berbeda, game ini memiliki banyak jenis ikan yang bisa kalian pancing, game ini juga menyediakan banyak asesoris pancing.


Comments

Popular Posts